Selasa, 21 September 2010

di awal semester lima gua . . .

hari ini adalah hari yang bersejarah buat gua . . . hahahaha, karena hari ini adalah hari dimana gua mengawali semester lima gua. giiilllalaaaa . . . hari rabu ini kelas gua punya 3 mata kuliah sampai sore. tapi gak masalah . . . walaupun gua lagi puasa, tapi gua harus tetap semangat . . .

tambah gila lagi ketika gua baru tahu siapa-siapa dosen yang bakal ngajar di kelas gua . . . hhhhmmmmmm, mata kuliah pertama yang ngajar adalah dosen cewek. orangnya anggun . . . cantik . . . manis . . . baik . . . ramah . . . murah senyum . . . gak pemarah oranynya . . . dia berasal dari Jawa Timur, tapi masa sekolahnya dihabiskan di Yogyakarta . . . dan masa rumah tangga dihabiskan di Bandung. ini adalah dosen perencanaan pembangunan daerah.

naaahhhhh, dosen yang kedua . . . dosen gua yang ngajar Statistik sosial . . . yang kebetulan Beliau adalah dosen pembimbing gua . . . iyalah Pak Sidharto . . . hahahaha . . . nih, dosen emang buseeeettttttt . . . gokil abeeeeessss . . . bikin perkuliahan statistik sosial menjadi metaaaaallllll . . . like this lah pokoknya . . .

jadi, kan dia ngajar statistik sosial . . . ngajarnya dia tuh lucu banget. masa dia bilang gini . . . kalau mau memperoleh data, maka kita dapat menempuh berbagai cara. diantaranya adalah dengan cara test, observasi, kusioner, angket, atau wawancara. itu, sih kita masih oke . . . tapi setelah dia bilang gini . . . kalau untuk wawancara . . . bukan berarti kita harus nanya begini

"eh, rumput . . . tinggi kamu berapa??? sehari-hari kamu dikasih makan apa??? trus yang nyiram kamu setiap hari siapa???"

wahahahahaha . . . goookkkiiilllll . . .

otomatis lah semua anak-anak di kelas gua pada heboh ketawa.

keanehan terus berjalan sepanjang perkuliahan statistik sosial. dia ngejelasin tentang penelitian. kata dia begini . . . kalau mau meneliti, misalnya saja kita mau meneliti DEMO DI BANDUNG, nah . . . kita harus pilih dulu, mau meneliti bagian yang mana??? orasinya, kah??? para pelakunya??? atau mungkin akibat daridemo itu sendiri apa??? jadi ketika kita membuat laporan tentang penelitian demo . . . maka judulnya bukan tentang penelitian tentang sarang burung atau kandang kambing . . .

huahahahahahahah . . . gila banget . . .

yah, begitulah . . . banyak kegokilan lain yang ditunjukkannoleh dosen gua yang rambutnya udah putih ini. dijamin gak bakal ngantuk. gua aja tadi yang biasanya ngantuk dan pengen tidur kalau kuliah . . . gak ada ngerasa ngantuk . . . hehehe

besok gimana, ya??????

gua, sih tetap berharap semoga dosen-dosen gua di semester lima ini pada asyik-asyik . . . yang paling penting adalah . . . gak bikin para prajanya ngantuk. biar bisa konsen belajarnya. amin . . .